Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Menarik! Berikut adalah Coin Crypto Indonesia yang Populer!


Spasimedia - Coin crypto Indonesia merupakan salah satu jenis alat tukar perdagangan yang telah diizinkan oleh pemerintah Indonesia. Cryptocurrency adalah perdagangan mata uang digital yang kini sedang populer di Indonesia. Kini diketahui sudah terdapat sebanyak 229 cryptocurrency yang diizinkan untuk diperdagangkan di Indonesia. 

Izin penggunaan ini diberikan oleh Bappepti atau Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi yakni dengan diterbitkannya Perba (peraturan Bappepti). Dalam peraturan tersebut, tercantum mana saja aset kripto yang resmi dan memiliki izin untuk diperdagangkan di dalam negeri. 

Sehingga adanya peraturan tersebut akan memberikan payung hukum kepada seluruh masyarakat Indonesia yang melakukan transaksi dengan aset kripto. Apa saja koin crypto asal Indonesia yang berhasil memperoleh izin tersebut? Serta apa saja koin kripto yang beredar di Indonesia? Simak, ya.

Nanovest (NBT)

Coin crypto Indonesia yang pertama yaitu adalah NBT atau Nanovest. Aset kripto ini dibuat oleh aplikasi investasi Nanovest yang di dukung oleh back up company yaitu Sinar Mas Financial. Pembuatan koin kripto NBT ini memiliki tujuan yakni untuk menjadi jembatan antara sistem mata uang yang tradisional dengan aset kripto. 

Hingga kini, NBT masih belum dirilis sehingga kita masih belum dapat mengetahui harga pasaran untuk koin kripto tersebut. Nantinya, koin kripto NBT ini akan menjadi sebuah bagian dari dompet kripto yang terhubung dengan mata uang yang tradisional seperti asuransi, kartu kredit, uang elektronik, serta produk investasi lainnya. 

Toko Token (TKO)

Selanjutnya yaitu adalah Toko Token yang merupakan sebuah koin kripto yang diterbitkan oleh Tokocrypto. Tokocrypto sudah termasuk ke dalam salah satu tempat dimana anda dapat membeli koin kripto dengan cara yang legal karena sudah resmi diakui oleh Bappepti. 

TKO sudah diluncurkan pada bulan Maret tahun 2021 silam serta merupakan sebuah proyek lokal yang dapat anda gunakan untuk farming pools,  pinjaman, hingga sebagai tabungan. Anda dapat memperoleh koin ini dengan harga sebesar 25000 rupiah. 

Zipmex (ZMT)

Coin crypto Indonesia selanjutnya yaitu ZMT yang merupakan sebuah koin kripto yang diterbitkan oleh Zipmex. Koin kripto ini berhasil menarik minat para investor untuk berinvestasi karena memiliki banyak keuntungan. 

Koin ini telah dirlis pada tanggal 17 Desember 2020 silam dan beroperasi di Australia, Thailand, Singapura, dan Indonesia. Lembaga ini bahkan mengatakan bahwa mereka memiliki tujuan yakni untuk menjadi sebuah lembaga keuangan yang terdepan untuk aset digital di wilayah Asia-Pasifik. Kini, harga koin Zipmex ini berada pada harga yang berkisar di angka 33.000 rupiah untuk perkoin. 

Tadpole (TAD)

Coin crypto Indonesia yang berikutnya adalah TAD yang memiliki nama panjang Tadpole Finance. Koin kripto ini merupakan koin yang diterbitkan oleh salah sau platform yang memperjual belikan aset kripto, yaitu Indodax. 

TAD telah diperdagangkan di berbagai tempat sebelum akhirnya dipasarkan di Indonesia. Beberapa marketnya adalah Uniswap, Coinsbit, Hotbit, serta sebuah marketplace yang berasal dari Korea Selatan, yaitu Bithumb Global. 

    Baca Juga : Game NFT Penghasil Uang

Tadpole yang memiliki arti yaitu Kecebong ini merupakan hasil dari salah satu proyek eksperimen yang memiliki tujuan untuk mengubah dunia finansial dengan menciptakan sebuah inovari baru yang dapat mempermudah transaksi jual beli dengan menggunakan keuangan digital. TAD memiliki harga yang berkisar pada angka 178.100 rupiah. 

BotXcoin (BOTX)

Coin crypto Indonesia berikutnya yaitu merupakan koin kripto terbitan PT yang bernama PT BOTX Technology Indonesia yang diterbitkan oleh Indodax. Koin kripto ini sudah terbentuk sejak tahun 2018 lalu serta telah listing di beberapa tempat diluar negeri.

Di Indonesia, koin ini sudah diakui serta terdaftar di Bappeti dan OJK. Sehingga anda tidak perlu khawatir akan akan kelegalan dari alat transaksi keuangan digital ini. Harga dari koin BOTX ini berada pada kisaran 4000 rupiah.

LDX Token

Berikutnya adalah LDX Token yang merupakan hasil karya anak bangsa yang telah dibangun sejak tahun 2018. LDX Token merupakan salah satu koin kripto yang kuat dan menjadi salah satu projek yang disukai oleh para investor global seperti farming, staking, swab dan pool, serta NFT market place. 

Coin crypto Indonesia ini dikembangkan oleh sebuah perusahaan Litedex Protocol serta menjadi satu-satunya aset kripto yang lahir dari karya anak bangsa dengan sebuah konsep bernama Decentralized Exchange serta dibuat oleh seorang ahli IT asal Indonesia, bukan orang luar negeri. 

IDM Token

Berikutnya adalah IDM Token yang murni lahir dari kaya anak bangsa. Koin ini dibuat dengan sebuah tujuan yakni untuk mengundang para investor mata uang kripto agar dapat membiayai proyek besar yang ada di Indonesia sehingga nantinya dapat membangun sebuah ekosistem digital yang baik.

Coin crypto Indonesia yang merupakan karya anak bangsa menjadi salah satu kebanggan yang semoga dapat menginspirasi kita semua dalam berkarya. Semoga bermanfaat.